Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rayakan HUT ke-75 RI, Peritel Hippindo Diskon Harga Sampai 75 Persen

Peritel dan penyewa pusat perbelanjaan siap memberikan potongan harga berbagai macam produk sampai 75 persen dalam pelaksanaan Hari Belanja Diskon Indonesia (HBDI) 2020 yang digelar pada 14-30 Agustus.
Warga berbelanja di salah satu pusat perbelanjan modern di Tangerang Selatan, Banten, Kamis (27/2/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Warga berbelanja di salah satu pusat perbelanjan modern di Tangerang Selatan, Banten, Kamis (27/2/2020). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA -- Peritel dan penyewa pusat perbelanjaan yang tergabung dalam Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) siap memberikan potongan harga berbagai macam produk sampai 75 persen dalam pelaksanaan Hari Belanja Diskon Indonesia (HBDI) 2020 yang digelar pada 14-30 Agustus.

Pada pagelaran tahun ini, program HBD Indonesia mengajak masyarakat untuk kembali ke para peritel dan Berbelanja Untuk Indonesia demi menghidupkan kembali roda ekonomi nasional serta industri ritel Indonesia.

"Melalui program HBD Indonesia, masyarakat berkesempatan untuk berkontribusi nyata terhadap majunya ekonomi Indonesia di tengah badai pandemi," ujar Ketua Umum Hippindo Budihardjo Iduansjah dalam keterangan resmi, Sabtu (8/8/2020)

Pada HBD Indonesia tahun ini, Hippindo bakal berkolaborasi dengan marketplace yakni Blibli, Gojek, Lazada, serta Tokopedia. Dengan kolaborasi tersebut, HBD Indonesia memperkenalkan program Online Shopping HBD Indonesia melalui marketplace ternama yang bisa dinikmati masyarakat tanpa harus keluar rumah.

"HBD Indonesia dapat memperkenalkan kebudayaan Indonesia dalam skala yang lebih besar dari sebelumnya dengan mendukung Program Bangga Buatan Indonesia serta dukungan dari PT Sarinah selaku ritel UMKM ternama dan Rumah Kreatif BUMN selaku wadah bagi UMKM binaan BUMN," kata Budihardjo.

Ketua Panitia HBD Indonesia 2020, Fetty Kwartati, menambahkan bahwa acara HBD Indonesia tahun ini merupakan bentuk persembahan para peritel Indonesia dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia. Dia menjelaskan HBD Indonesia 2020 yang bertepatan dengan hari ulang tahun ke-75 RI akan memberikan aneka promo istimewa bernuansa 75, seperti diskon hingga 75 persen, harga khusus untuk produk tertentu seharga Rp75.000, dan promo bagi mereka yang berusia 75 tahun.

"Selain beragam promosi menarik di HBD Indonesia 2020, rangkaian pengalaman belanja berbasis online akan juga dilangsungkan oleh para marketplace dalam bentuk livestreaming shopping, key optimization leader, serta social media intensive shopping experience," ujar Fetty Kwartati.

Dalam konferensi pers yang digelar pada Jumat (7/8/2020), Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo menyampaikan dukungannya atas penyelenggaraan Hari Belanja Diskon Indonesia (HBDI) 2020 yang bisa menjadi momentum pemulihan ekonomi nasional, peningkatan tingkat konsumsi domestik, serta memperkuat program nasional Bangga Buatan Indonesia (BBI).

"Kami memberikan apresiasi kepada HIPPINDO karena acara ini dapat menjadi wadah bagi pelaku UMKM untuk mengembangkan usahanya. Melalui penyelenggaraan Hari Belanja Diskon Indonesia 2020 diharapkan dapat memacu perkembangan bisnis UMKM atau pelaku kreatif Indonesia melalui kerja sama dengan platform, e-commerce atau marketplace," kata Angela.

Pandemi Covid-19 disebutnya memberikan dampak luar biasa terhadap sektor pariwisata dan ekonomi kreatif termasuk UMKM. Mengutip perhitungan Bappenas, pandemi telah menggerus daya beli masyarakat sampai Rp362 triliun hanya dalam waktu 10 pekan dari akhir Maret sampai awal Juni 2020. Hal tersebut sebagai dampak dari adanya PSBB dan pengurangan jam kerja secara signifikan.

Sementara data BPS menyebutkan ekonomi Indonesia pada triwulan II tahun 2020 terkontraksi 5,32 persen (YoY). "Year on year konsumsi rumah tangga triwulan II tahun 2020 terkontraksi hingga 5,51 persen," kata Angela.

Ia mengatakan, kebijakan pelonggaran PSBB dan penerapan protokol kesehatan di masa adaptasi kebiasaan baru telah sedikit mendorong geliat perekonomian nasional meski beberapa kota masih terkontraksi. Diharapkan pada kuartal ketiga dan keempat mendatang, ekonomi Indonesia dapat membaik dan HBDI dapat menjadi salah satu momentum untuk mendorong hal tersebut.

"Semoga dengan penyelenggaran Hari Belanja Diskon Indonesia dapat turut membantu menggiatkan kembali roda perekonomian." kata Angela.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper