Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Inpex Optimistis Proyek Blok Masela Terus Berlanjut

Inpex Masela Ltd. optimistis proyek Blok Masela akan terus berlanjut dengan dukungan pemerintah.
Ilustrasi kilang minyak. /Dok. Istimewa
Ilustrasi kilang minyak. /Dok. Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Inpex Masela Ltd. menyatakan komitmennya untuk kelanjutan pengerjaan proyek Blok Masela.

Act. Corporate Communication Manager Inpex Masela Moch N. Kurniawan mengatakan bahwa pada saat ini masih berfokus pada pengembangan Proyek LNG Abadi. Adapun, dengan dukungan pemerintah, pihaknya yakin proyek tersebut akan terus berlanjut.

"Kami secara aktif bekerja melaksanakan POD yang disetujui oleh pemerintah Indonesia," katanya kepada Bisnis.com, Rabu (8/7/2020).

Menanggapi kabar rencana mundurnya Shell dalam proyek Lapangan Abadi di Blok Masela, Kurniawan enggan menanggapi hal tersebut.

Dia mengatakan, pihaknya tidak memiliki kepetingan untuk menjelaskan kabar tersebut mengingat sudah masuk dalam aktivitas komersial Shell. "Kami menyarankan untuk langsung menanyakan hal tersebut ke Shell," ungkapnya.

Sebelumnya, saat dikonfirmasi secara terpisah, Shell Indonesia masih memilih tidak berkomentar terkait dengan posisinya saat ini di proyek Abadi di Blok Masela.

Rhea Sianipar, VP External Relation Shell Indonesia mengatakan bahwa pihaknya enggan mengomentari kabar mundurnya Shell Indonesia dari kemitraannya dengan Inpex.

"Terkait pertanyaan diatas [kemitraan dengan Inpex di Masela], belum ada komentar," katanya saat dihubungi Bisnis.com, Minggu (5/7/2020).

Sebelumnya diberitakan Bisnis.com, Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) membeberkan bahwa Shell Upstream Overseas Ltd. (Shell) berencana mundur dari proyek Abadi di Blok Masela. Deputi Operasi SKK Migas Julius Wiratno mengungkapkan bahwa Shell mundur dari proyek tersebut karena adanya masalah arus kas akibat proyek-proyek di negara lain yang terhambat.

"Inpex nggak mundur, yang mundur Shell sebagai partner, sedang akan diambil alih semua oleh Inpex atau sedang cari partner yang potensial," katanya.

Namun, Julius sempat meralat infomasi tersebut dan menyebutkan bahwa hingga saat ini Shell masih berdiskusi secara intensif dengan Inpex.

"Sampai hari ini Shell belum hengkang ya, masih B-to-B discussion atau negotiation dengan Inpex dan yang lain. Kalau Inpex-nya jalan terus, Proyek harus jalan ya meskipun tertatih-tatih apalagi ada pandemi Covid-19," ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Muhammad Ridwan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper