Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Layanan Grab Express Tumbuh 10 Kali

Grab Indonesia memperkirakan jumlah pengiriman menggunakan layanan GrabExpress Same Day menguat ditopang oleh pertumbuhan bisnis e-commerce dan jumlah Usaha Mikro Kecil dan Menegah (UMKM) yang bertumbuh.
Logo Grab/Reuters-Edgar Su
Logo Grab/Reuters-Edgar Su

Bisnis.com, JAKARTA – Grab Indonesia memperkirakan jumlah pengiriman menggunakan layanan GrabExpress Same Day menguat ditopang oleh pertumbuhan bisnis e-commerce dan jumlah Usaha Mikro Kecil dan Menegah (UMKM) yang bertumbuh.

Head of GrabExpress Grab Indonesia Tyas Widyastuti mengatakan pada 2019, layanan Same Day meningkat 10 kali dibandingkan dengan pada 2018.  Hal itu dikarenakan layanan ini dinilai lebih memenuhi kebutuhan pelanggan dan pelaku bisnis dengan efisien. Selain itu upaya edukasi kepada pelaku UMKM di luar Jakarta  juga turut mendorong penggunaan aplikasi GrabExpress.

“Kinerja tahun lalu masih meningkat dengan bertumbuhnya transaksi di e-commerce. GrabExpress juga menjadi jasa pengantaran pilihan bagi berbagai e-commerce terkemuka termasuk Tokopedia, Bukalapak, Shopee Blibli dan Fore,” jelasnya, Jumat (31/1/2020).

Aplikator transportasi online tersebut juga secara masih memperkenalkan fitur-fitur baru dalam pengiriman barang dengan ukuran yang lebih besar. Untuk itu pihaknya mengoptimalkan pengiriman Instan dengan armada GrabBike dan GrabCar.

Armada GrabCar dapat membantu pengiriman barang dengan berat maksimal 150 kg dan GrabBike seberat 15 kg. Pengiriman instan tersebut dapat menjamin bahwa paket pengguna akan tiba dalam waktu kurang dari 3 jam setelah waktu pengambilan

Untuk pengiriman antar Kota di Pulau Jawa, pihaknya bekerja sama dengan Ninja Xpress. Pengirim jdapat memilih waktu penjemputan dan akan dapat memonitor proses pengiriman baran. Barang akan langsung diambil oleh kurir di lokasi. Namun fitur ini baru tersedia untuk pengguna Jabodetabek.

Dia beranggapan meningkatnya jumlah pelanggan GrabExpress juga menunjukkan tingginya tingkat kepercayaan pelanggan pada layanan tersebut.

Dia menuturkan saat ini GrabExpress telah melayani 150 kota di seluruh Indonesia. Adapun Lebih dari 50% pengguna GrabExpress adalah wirausahawan mikro yang menjual barangnya melalui media sosial maupun marketplace.

Sementara itu, President of Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata menjelaskan pertumbuhan UMKM diprediksi akan terus meningkat setiap tahunnya dan mereka membutuhkan informasi dan pengetahuan yang mumpuni untuk dapat berkompetisi dengan baik.

Dengan pengiriman instan yang tersedia di GrabExpress, dapat memberikan kepastian pada pelanggan bahwa barang pesanan akan sampai hanya dalam 3 jam saja dan dengan fitur live tracking dan bukti pengiriman barang.

Selain itu dengan semakin besarnya bisnis akan sulit untuk mengatur proses pengiriman pesanan dengan karyawan yang terbatas. Fitur multi-destination dari GrabExpress berguna dalam membantu mengelola puluhan pesanan dalam sehari.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper