Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Laksanakan Tanggung Jawab Sosial, Antam Gelar Khitanan Massal

PT Aneka Tambang Tbk. melaksanakan kegiatan khitanan atau sunatan massal terhadap 320 anak di berbagai wilayah sepanjang 2019 sebagai salah satu bentuk tanggung jawab sosialnya kepada masyarakat.
Direktur SDM Antam, Luki Setiawan Suardi dan Direktur Keuangan Antam, Anton Herdianto meninjau lokasi khitanan massal di Gedung Aneka Tambang, Jakarta, Senin (23/12).
Direktur SDM Antam, Luki Setiawan Suardi dan Direktur Keuangan Antam, Anton Herdianto meninjau lokasi khitanan massal di Gedung Aneka Tambang, Jakarta, Senin (23/12).

Bisnis.com, JAKARTA — PT Aneka Tambang Tbk. melaksanakan kegiatan khitanan atau sunatan massal terhadap 320 anak di berbagai wilayah sepanjang 2019 sebagai salah satu bentuk tanggung jawab sosialnya kepada masyarakat.

Luki Setiawan Suardi, Direktur Sumber Daya Manusia PT Aneka Tambang Tbk. (Antam), mengatakan bahwa kegiatan khitanan massal yang dilakukan perusahaan merupakan salah satu implementasi dari program corporate social responsibility di bidang kesehatan masyarakat.

“Dengan melaksanakan kegiatan khitanan massal ini, Antam berharap mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, khususnya di sekitar wilayah operasional perusahaan,” kata Luki melalui keterangan resminya.

Dalam kegiatan khitanan massal yang berlangsung pada 23 Desember 2019 di Kantor Pusat Antam itu, perseroan bekerja sama dengan Rumah Sakit Antamedika.

Laksanakan Tanggung Jawab Sosial, Antam Gelar Khitanan Massal

Setidaknya 44 anak dari Kelurahan Tanjung Barat, dan 50 anak di sekitar Pulogadung yang merupakan wilayah Ring I Kantor Pusat Antam, serta Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia dengan rentang usia 6—14 tahun menjadi peserta dalam khitanan massal tersebut.

Luki menuturkan, selain melakukan kegiatan khitanan massal, Antam juga melaksanakan pemeriksaan prakegiatan dan monitoring pascakhitan.

“Antam telah mengadakan sosialisasi dan koordinasi dengan puskesmas setempat guna melakukan pemantauan kondisi kesehatan dan pemeriksaan berkala kepada peserta khitanan massal tersebut,” ujarnya.

Kegiatan khitanan massal juga dilakukan oleh Antam Unit Bisnis Pertambangan Emas yang terletak di Pongkor, Kabupaten Bogor pada 28 November 2019. Dalam kegiatan itu, setidaknya ada 131 anak dari Kecamatan Nanggung, Luewisadeng, dan Sukajaya ikut menjadi peserta yang dikhitan.

Di Garut, Antam Unit Geomin & Technology Development juga menggelar bakti sosial khitanan massal di Kecamatan Pakenjeng, Kabupaten Garut, pada 26 November 2019 yang diikuti 45 anak dari Desa Pakenjeng dan sekitarnya.

Selain itu, pada 5 Juli 2019, Antam Unit Bisnis Pertambangan Bauksit Kalimantan Barat juga menggelar sunatan massal untuk 50 peserta dari wilayah di sekitar Izin Usaha Pertambangan (IUP) Antam di Kecamatan Tayan Hilir dan Kecamatan Toba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Kahfi
Editor : Lili Sunardi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper