Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jajaran Kemnaker Sambut Baik Menteri Ida

Seluruh jajaran Kementerian Ketenagakerjaan menyambut baik keberadaan Ida Fauziyah sebagai Menteri baru yang fokus menangani persoalan di bidang ketenagakerjaan tersebut.

Bisnis.com, JAKARTA – Seluruh jajaran Kementerian Ketenagakerjaan menyambut baik keberadaan Ida Fauziyah sebagai Menteri baru yang fokus menangani persoalan di bidang ketenagakerjaan tersebut.

Iswandi Hari, Plt. Dirjen Pembinaan, Pengawasan Ketenagakerjaan, Keselamatan, dan Kesehatan Kerja, mengatakan bahwa pihaknya mengapresiasi langkah Menteri Ida yang mengunjungi seluruh jajaran Kementerian Ketenagakerjaan di awal masa jabatannya.

“Kami dan staf senang sekali disapa dan dikunjungi langsung oleh Bu Menteri. Ini menunjukkan jiwa pengayoman seorang Ibu,” katanya di Jakarta, Jumat (24/10/2019).

Hal sama juga disampaikan Kepala Biro Umum Kementerian Ketenagakerjaan Dian Kreshna yang menyebut kunjungan Menteri Ida ke ruang kerja staf dan pegawai akan meningkatkan semangat para pekerja dalam melayani masyarakat.

Dalam kunjungannya pun Menteri Ida selalu mendapat permintaan untuk melakukan foto bersama dengan para pegawai di lingkungan Kementerian Ketenagakerjaan.

“Kami senang sekali bisa dikunjungi langsung, sehingga kami menjadi lebih tahu kekurangan kami apa saja dan dimana saja, sehingga kami bisa terus menjadi lebih baik,” ujarnya.

Dalam melakukan kunjungan tersebut, Menteri Ida juga menyampaikan pesan kepada seluruh pegawai di Kementerian Ketenagakerjaan untuk selalu semangat dan siap dalam melayani masyarakat.

Pesan itu pun langsung disambut dengan jawaban kesiapan dari para pegawai.

Ida mengaku kunjungan langsung ke pegawai di jajaran Kementerian Ketenagakerjaan bertujuan untuk mengenai lebih dekat tim yang berada di bawahnya.

Selain itu, Menteri Ida juga berharap kunjungan tersebut dapat membangun kekompakan tim kerja.

“Saya ingin tugas menciptakan lapangan kerja ini disadari semua pihak di Kemnaker, dan untuk memudahkan langkahnya, kekompakan adalah kunci utamanya. Itu sebabnya saya menyapa langsung mereka untuk lebih bersemangat dalam bekerja, membuat terobosan, dan tulus melayani rakyat,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Kahfi
Editor : MediaDigital

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper