Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penumpang Garuda Bisa Nikmati Krispy Kreme Selama 6 Bulan, Ini Rutenya!

PT Aerofood Indonesia, anak usaha Garuda, menggandeng PT MAP Boga Adiperkasa akan menghadirkan enam varian donat untuk tiga rute domestik.
Direktur Operasional Aerofood ACS Sam Hartoto (kedua dari kiri) berjabat tangan dengan Presiden Direktur PT MAP Boga Adiperkasa Anthony Cottan seusai menandatangani kerja sama untuk produk Krispy Kreme, disaksikan Direktur Teknik dan Layanan Garuda Indonesia Iwan Joeniarto (tengah) di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Senin (16/9/2019). BISNIS - Rio Sandy Pradana
Direktur Operasional Aerofood ACS Sam Hartoto (kedua dari kiri) berjabat tangan dengan Presiden Direktur PT MAP Boga Adiperkasa Anthony Cottan seusai menandatangani kerja sama untuk produk Krispy Kreme, disaksikan Direktur Teknik dan Layanan Garuda Indonesia Iwan Joeniarto (tengah) di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Senin (16/9/2019). BISNIS - Rio Sandy Pradana

Bisnis.com, TANGERANG -- Maskapai layanan penuh Garuda Indonesia akan menyediakan varian donat dari Krispy Kreme dalam penerbangan rute domestik jarak pendek selama 6 bulan mendatang.

PT Aerofood Indonesia (Aerofood ACS), anak usaha Garuda yang merupakan penyedia katering dalam penerbangan, menggandeng PT MAP Boga Adiperkasa akan menghadirkan enam varian donat untuk tiga rute domestik.

Direktur Operasional Aerofood ACS Sam Hartoto mengatakan, upaya tersebut selaras dengan program GIA Mall yang digencarkan oleh induk usahanya, Garuda Indonesia Group. 

"Kerja sama ini akan berlangsung selama 6 bulan ke depan. Rutenya saat ini masih terbatas, tetapi tidak menutup kemungkinan akan ditambah dengan rute lain berdasarkan keputusan Garuda," katanya, Senin (16/9/2019).

Adapun, varian snack terbaru dari Krispy Kreme tersebut dapat dinikmati di sejumlah rute penerbangan domestik Garuda seperti  rute Jakarta - Yogyakarta, Jakarta - Solo, dan Jakarta - Semarang selama periode Oktober 2019 hingga Maret 2020. Varian yang disajikan antara lain Doughnut Minis Abon, White Choco, Choco Iced, Strawberry, Oreo dan Sprinkles.

Dia menilai kehadiran merek donat asal Carolina Utara Amerika Serikat yang hadir di Indonesia sejak 2006 ini mampu meningkatkan pengalaman terbang bagi penumpang. Di sisi lain, mampu menambah mutu layanan maskapai.

Sementara itu, Presiden Direktur PT MAP Boga Adiperkasa Anthony Cottan menyebutkan tidak mudah bisa turut menyediakan makanan bagi penumpang Garuda. Dibutuhkan standar higienitas yang tinggi dengan rasa tetap lezat.

"Proses mulai dari pembicaraan formal hingga mencoba olahan resep membutuhkan waktu 3 bulan sampai 4 bulan. Namun, kami sudah memulai penjajakan dengan Garuda sejak 5 tahun lalu," kata Cottan.

Menurutnya, kerja sama tersebut akhirnya terjalin berkat pemikiran luas dari pihak Aerofood. Garuda telah membuka dirinya untuk menyediakan menu bermerek internasional, tidak hanya terbatas pada kuliner Indonesia.

Dia menyebut sudah saatnya antarperusahaan besar saling bekerja sama untuk saling meningkatkan kualitas produknya. Kerja sama tersebut diakui merupakan langkah awal dan terbuka untuk melakukan hal serupa yang lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Hendra Wibawa
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper