Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sah, Kemkominfo Ditarget PNBP Tertinggi, Polri Kedua

Keputusan tersebut dicapai dalam Rapat Panja Asumsi Dasar, Pendapatan, Defisit, dan Pembiayaan pada Selasa (3/9/2019). Fokus rapat dalam topik ini adalah enam kementerian/lembaga yang dalam RAPBN 2020 diproyeksikan mendapat target PNBP tertinggi.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Proyeksi Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) untuk Kementerian/Lembaga telah disepakati Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dan pemerintah.

Keputusan tersebut dicapai dalam Rapat Panja Asumsi Dasar, Pendapatan, Defisit, dan Pembiayaan pada Selasa (3/9/2019). Fokus rapat dalam topik ini adalah enam kementerian/lembaga yang dalam RAPBN 2020 diproyeksikan mendapat target PNBP tertinggi.

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) ditargetkan mendapatkan Rp20,8 triliun. Target tersebut terdiri atas dua jenis pendapatan yakni PNBP lainnya senilai Rp17,5 triliun dan Pendapatan Badan Layanan Umum (BLU) sebesar Rp3,3 triliun.

Sementara itu Polri diproyeksikan meraup PNBP sebanyak Rp12,3 triliun. Pemasukan lembaga ini juga ditekankan pada PNBP lainnya senilai Rp10,3 triliun, sedangkan pemasukan BLU ditargetkan Rp1,9 triliun.

Adapun Kementerian Perhubungan diperkirakan akan meraup Rp9,02 triliun. Pendapatan PNBP lain dari kementerian ini berjumlah Rp7,28 triliun, dan Rp1,73 triliun sisanya dari BLU.

Target pemasukan Kementerian Riset dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) berjumlah Rp10,7 triliun. Pemasukan itu menurut RAPBN difokuskan pada pemasukan BLU yang berjumlah Rp8,4 triliun, sisanya berasal dari PNBP lain.

Adapun Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) serta Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional masing-masing mendapat target setoran senilai Rp3,5 triliun dan Rp2,3 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper