Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Adhi Karya Siapkan Studi SPAM Karian Barat

PT Adhi Karya (Persero) Tbk. memperkirakan konstruksi proyek sistem penyedian air minum (SPAM) Karian Barat di Lebak, Banten, bisa dimulai pada akhir 2020.
Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono meninjau proyek pembangunan Bendungan Karian, di Kabupaten Lebak, Banten, Rabu (4/10/2017)./Antara-Agus Suparto
Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono meninjau proyek pembangunan Bendungan Karian, di Kabupaten Lebak, Banten, Rabu (4/10/2017)./Antara-Agus Suparto

Bisnis.com, JAKARTA – PT Adhi Karya (Persero) Tbk. memperkirakan konstruksi proyek sistem penyedian air minum (SPAM) Karian Barat di Lebak, Banten, bisa dimulai pada akhir 2020.

Proyek yang mengandalkan sumber air dari Bendungan Karian ini menjadi salah satu prioritas investasi perseroan di sektor air minum.

Direktur Quality Health Safety Environment & Pengembangan Adhi Karya, Partha Sarathi, mengatakan pihaknya tengah menyusun studi sebagai modal untuk pengajuan prakarsa pada proyek SPAM Karian Barat. Proyek ini akan mengalirkan air bersih untuk pembeli potensial di Banten bagian barat seperti Cilegon dan Serang.

Partha menjelaskan investasi di proyek SPAM tidak menjual air secara langsung ke pelanggan individu. Para pembeli atau offtaker dari proyek ini adalah kalangan perusahaan daerah air minum (PDAM). "Jadi, airnya kami kirim ke PDAM. Invetasi kami bisa mencakup water treatment, reservoir. Tergantung kesepakatan," ujarnya kepada Bisnis.

Dia menuturkan proyek SPAM Karian Barat direncanakan dibangun dengan kapasitas 1.500 liter per detik (lpd). Investasi pembangunan SPAM diestimasi mencapai Rp1,5 triliun. Pendanaan proyek akan berasal dari modal perusahaan sebesar 30% dan sisanya pinjaman perbankan.

Bendungan Karian yang masih dalam tahap konstruksi bakal menjadi sumber air baku andalan. Bendungan dengan kapasitas tampung normal 253,9 juta meter kubik ini bisa memasok air baku sebanyak 9,3 meter kubik. Jumlah sebanyak itu setara 9.300 lpd.

Selain Karian Barat, Adhi Karya juga tengah mengajukan prakarsa proyek SPAM Karian Timur dengan kapasitas yang lebih besar dibandingkan dengan Karian Barat.

Partha menyebutkan kapasitas SPAM Karian Timur mencapai paling sedikit 4.000 lpd hingga 4.500 lpd. Adhi Karya menggandeng dua perusahaan Korea Selatan, yaitu LG dan K-Water untuk menggarap proyek tersebut.

Secara umum, hingga saat ini Adhi Karya sedikitnya memiliki dua portofolio investasi di sektor air minum. Keduanya yakni penyertaan di PT Perusahaan Air Indonesia Amerika sebesar 25% dan investasi di PT Dumai Tirta Persada sebesar 51%.

Dumai Tirta merupakan perusahaan patungan Adhi Karya dengan PT Adaro Tirta Mandiri yang beroperasi di Riau.

Kongsi ini menjalin kerja sama pengusahaan SPAM dengan PDAM Tirta Dumai Bersemi selama 25 tahun. Perusahaan bersandi saham ADHI ini dijadwalkan memulai konstruksi tahap pertama bulan ini dengan kapasitas 50 lpd.

Partha menyebut, secara bertahap kapasitas produksi air bersih ditingkatkan hingga 450 lpd. Proyek ini akan memasok air bersih untuk 20.300 sambungan langganan atau setara 101.500 jiwa di empat kecamatan di Kota Dumai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rivki Maulana
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper