Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Maskapai Penerbangan Diminta Bantuan Mencetak Pilot Asli Papua

Pemerintah Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua membutuhkan bantuan maskapai untuk mendorong upaya pemerintah menciptakan lebih banyak pilot asli Papua.
Satu dari 2 pilot wanita asal Papua yang bekerja di Garuda Indonesia Group./Dok.Garuda Indonesia
Satu dari 2 pilot wanita asal Papua yang bekerja di Garuda Indonesia Group./Dok.Garuda Indonesia

Bisnis.com, WAMENA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jayawijaya, Provinsi Papua membutuhkan bantuan maskapai untuk mendorong upaya pemerintah menciptakan lebih banyak pilot asli Papua.

Bupati Jayawijaya Papua Jhon Richard Banua di Wamena  menyatakan belum mengetahui dua pilot perempuan asli Papua yang dikabarkan media massa belakangan telah bekerja di Garuda Indonesia Group.

Menurut dia, upaya menciptakan pilot asli Papua sudah dilakukan tetapi membutuhan bantuan pihak penerbangan.

"Soal pilot asli Papua itu bukan hal baru bagi kami, saya sendiri sudah ada beberapa yang saya kasih sudah terbang dan ada yang masih sekolah," lanjutnya seperti dikutip Antara, Senin (5/8/2019).

Jhon mengemukakan pemerintah akan selalu mendukung anak-anak Jayawijaya untuk mendapatkan pendidikan pada jurusan-jurusan yang sulit didapat, seperti pilot dan dokter.

Dia mengharapkan maskapai yang beroperasi di Jayawijaya tidak hanya mencari pendapatan, tetapi harus juga membantu anak-anak yang sudah dibiayai pemerintah ke sekolah pilot agar mendapatkan lisensi.

"Pemerintah boleh memberikan sekolah dengan pembiayaan Rp700 juta hingga Rp800 juta, tetapi selesai, mereka juga masih butuh dana yang sama dengan itu untuk sekolah, mengambil kejuruan entah boeing atau ATR," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Hendra Wibawa
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper