Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Libur Lebaran 2019, Jalur Menuju Objek Wisata Garut Macet

Jalur menuju objek wisata di Kabupaten Garut, Jawa Barat macet di setiap persimpangan jalan akibat banyaknya kendaraan roda dua dan empat dari berbagai daerah di H+2 libur Lebaran
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, GARUT — Jalur menuju objek wisata di Kabupaten Garut, Jawa Barat macet di setiap persimpangan jalan akibat banyaknya kendaraan roda dua dan empat dari berbagai daerah di H+2 libur Lebaran.

Jalur wisata yang terjadi antrean panjang kendaraan yakni di Jalan Raya Samarang menuju wisata Gunung Kamojang dan pemandian air panas Puncak Darajat di Kecamatan Pasirwangi.

Kemacetan di jalur itu terjadi di pertigaan Jalan Raya Kamojang dengan Jalan Raya Samarang karena banyaknya keluar masuk kendaraan roda dua maupun empat bahkan ada pula bus pariwisata.

Selain di pertigaan jalan itu, kemacetan juga terjadi di kawasan pertigaan sekitar Pasar Samarang dan juga pertigaan Jalan Raya Pasirwangi menuju kawasan Darajat.

Pengendara sepeda motor di Jalan Raya Samarang, Martin mengatakan, cukup lama terjebak kemacetan sebelum pertigaan menuju Jalan Kamojang.

Selain mobil, kata dia, kendaraan sepeda motor juga sesekali harus berhenti karena padatnya kendaraan sehingga tidak ada ruang lagi untuk menyalip.

"Macetnya lumayan panjang, motor saja terkadang harus berhenti karena jalannya ramai," kata Martin warga Garut yang hendak bersilaturahim ke rumah orang tuanya di Samarang, Sabtu (8/6/2019).

Jalan Raya Samarang merupakan jalur menuju sejumlah objek wisata lainnya di Garut seperti menuju Gunung Papandayan dan juga menuju wisata alam lainnya seperti air terjun dan pantai di wilayah selatan Garut.

Kemacetan tidak hanya terjadi di Jalan Samarang, laju kendaraan seringkali tersendat di kawasan Pasar Bayongbong dan persimpangan jalan kawasan Simpang Bayongbong.

Polisi maupun sukarelawan masyarakat setempat berupaya mengatur arus kendaraan yang datang dari arah Samarang, Cisurupan dan dari arah Garut Kota.

Selain di persimpangan Bayongbong, kepadatan arus kendaraan juga terjadi di persimpangan jalan kawasan Cisurupan menuju Cikajang dan Objek Wisata Gunung Papandayan.

Selain di jalur wisata, kepadatan arus kendaraan juga terjadi di Jalan Raya Bandung-Garut wilayah Kadungora-Leles dan Tarogong, serta menuju objek wisata yang tidak jauh dari jalan utama itu.

Antrean kendaraan juga terjadi menuju Objek Wisata Situ Cangkuang di Kecamatan Leles dan Taman Satwa Cikembulan di Kecamatan Kadungora.

Kepala Kepolisian Resor Garut AKBP Budi Satria Wiguna membenarkan adanya peningkatan volume kendaraan setelah Hari Raya Lebaran sehingga terjadi kepadatan di jalur utama Garut.

Menurut dia, peningkatan volume kendaraan itu disebabkan banyaknya masyarakat yang hendak bersilaturahim dan juga mengisi hari libur dengan berkunjung ke tempat wisata di Garut.

"Kebanyakan wisatawan, orang banyak yang memanfaatkan waktu libur ini dengan berwisata ke Garut," kata Kapolres.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper