Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

47.124 Pelanggan PLN Ajukan Promo Gemerlap Lebaran 2019

PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) telah menindaklanjuti sebanyak 70% dari total permohonan oleh 47.124 pelanggan di seluruh Indonesia untuk Promo Gemerlap Lebaran, hingga 29 Mei 2019.
Petugas PLN memperbaiki jaringan listrik yang rusak di Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (4/10/2018)./ANTARA-Basri Marzuki
Petugas PLN memperbaiki jaringan listrik yang rusak di Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (4/10/2018)./ANTARA-Basri Marzuki
 
Bisnis.com, JAKARTA--PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) telah menindaklanjuti sebanyak 70% dari total permohonan oleh 47.124 pelanggan di seluruh Indonesia untuk Promo Gemerlap Lebaran, hingga 29 Mei 2019.
 
Plh. Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN Dwi S. Abdullah mengatakan promo yang berbentuk diskon 50% biaya penyambungan tambah daya listrik ini berlaku untuk seluruh pelanggan PLN hingga daya 197 kVA. Selain itu, bagi rumah ibadah, diskon yang diberikan sebesar 100 persen atau bebas biaya penyambungan.
 
“Melalui Promo Gemerlap Lebaran 2019, kami ingin memberikan kemudahan bagi masyarakat untuk mencukupi kebutuhan daya listriknya dengan biaya yang murah," kata Dwi dalam siaran pers, Sabtu (1/6/2019).
 
Promo ini, lanjutnya, memang khusus untuk menyambut Idul Fitri 1440 H, karena biasanya pemakaian listrik untuk keperluan rumah tangga akan meningkat, sehingga membutuhkan daya yang lebih besar.
 
Dia menambahkan selain lebih murah, pelanggan bisa mendapatkan tambahan daya listrik dengan cepat karena waktu Penambahan Daya (PD) tidak lebih dari 24 jam. Ini dibuktikan dengan realisasi total permohonan PD sebanyak 47.124 pelanggan yang telah menikmati tambah daya dari promo ini.
 
 
“Maksimal 1 hari menyala, jika tidak memerlukan perluasan jaringan listrik atau pengantian trafo distribusi,” ujarnya.
 
Kegiatan promosi program Gemerlap Lebaran 2019 dilaksanakan oleh seluruh unit distribusi/wilayah PLN yang berlangsung mulai 17 Mei 2019 hingga 30 Juni 2019. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper