Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Samindo Kucurkan US$10 juta untuk Dump Truck

PT Samindo Resources Tbk., perusahaan penyedia jasa pertambangan batu bara, menambah 10 unit truk pengangkut material lapisan tanah dan batu bara atau dump truck dengan investasi US$10 juta.
Ilustrasi/ANTARA-Iggoy el Fitra
Ilustrasi/ANTARA-Iggoy el Fitra

Bisnis.com, JAKARTA — PT Samindo Resources Tbk., perusahaan penyedia jasa pertambangan batu bara, menambah 10 unit truk pengangkut material lapisan tanah dan batu bara atau dump truck dengan investasi US$10 juta.

Direktur Independen Samindo Ahmad Saleh mengatakan bahwa dengan penambahan fasilitas operasi berupa 10 unit dump truck itu, saat ini total armada pengangkutan milik emiten berkode saham MYOH itu sebanyak 143 unit.

“Pengadaan truk itu untuk mengantisipasi pencapaian target kami sehingga kami berharap target kami pada akhir tahun ini akan tercapai,” katanya saat acara buka puasa bersama dengan media, Jumat (13/5).

Dia menjelaskan, belanja modal US$10 juta untuk pembelian truk pengangkut batu bara itu sudah mencapai 56% dari total belanja modal MYOH pada tahun ini US$17,8 juta.

Sebanyak 10 dump truck yang masing-masing berkapasitas 100 ton tersebut telah mulai beroperasi sejak awal Mei 2019.

Belanja modal Samindo pada 2019 naik 28,2% dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Manajemen memutuskan untuk meningkatkan anggaran belanja modal perseroan pada 2019 untuk menopang pencapaian target pada tahun ini.

MYOH telah memulai proses pembelian alat-alat berat sejak awal tahun ini. Pada Maret 2019, sebanyak lima unit dump truck telah lebih dahulu beroperasi, sedangkan sisanya baru mulai beroperasi pada awal Mei. Dampak dari penambahan tersebut terlihat dari volume produksi batuan penutup MYOH yang sampai dengan kuartal pertama mencatat kenaikan sebesar 1,2%.

Selain dump truck, sisa dari belanja modal akan dialokasikan untuk pembelian alat-alat penunjang seperti pompa lumpur (slurry pump) dan tangki penampung air (water tank). Alat-alat penunjang tersebut diharapkan akan meningkatkan produktivitas pada kegiatan pemindahan batuan penutup.

Perseroan mengaloksikan US$14,5 juta dari total belanja modal untuk pembelian alat-alat berat dalam aktivitas pemindahan batuan penutup. Aktivitas tersebut mendapatkan porsi belanja modal terbesar mengingat kontribusinya terhadap pendapatan konsolidasian lebih dari 60%.

Target pengupasan batuan penutup (overburden) sebanyak 58,1 juta bank cubic meter (bcm) atau naik sebesar 6,4% dibandingkan dengan tahun lalu.

“Sejak 2 tahun terakhir kami secara aktif melakukan penambahan alat-alat berat. Selain untuk memenuhi target yang telah ditetapkan, penambahan tersebut juga dimaksudkan untuk membuka peluang kami mendapatkan kontrak-kontrak baru,” kata Ahmad Zaki Natsir, Head of Investor Relations Samindo Resources.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper