Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menhub : Jakarta-Cikarang Utama Jadi Satu Arah Saat Mudik

Kementerian Perhubungan menyatakan jalan tol dari arah Jakarta menuju Cikampek akan diberlakukan searah pada masa mudik Lebaran 2019.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (tengah) memimpin Rapat Koordinasi Angkutan Lebaran 2019 tingkat Jawa Barat di Gedung Sate, Bandung, Selasa (7/5/2019)./Bisnis-Wisnu Wage
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi (tengah) memimpin Rapat Koordinasi Angkutan Lebaran 2019 tingkat Jawa Barat di Gedung Sate, Bandung, Selasa (7/5/2019)./Bisnis-Wisnu Wage

Bisnis.com, BANDUNG — Menteri Perhubungan Budi Karya Soemadi memastikan sejumlah rekayasa lalu lintas bersifat massif akan dilakukan dalam melancarkan arus mudik Lebaran 2019.

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Jabar merupakan lintasan mudik utama. Untuk itu, Kemenhub bersama Kakorlantas Polri sudah membahas penerapan rekayasa maksimal, terutama dari arah Jakarta menuju Tol Cikampek.

“Diskusi panjang sampai penerapan ganjil genap di segmen tertentu,” terang Budi Karya dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Angkutan Lebaran 2019 tingkat Jawa Barat (Jabar) di Gedung Sate, Bandung, Selasa (7/5/2019).

Namun, akhirnya pihaknya memutuskan untuk memberlakukan rekayasa lalu lintas yang diterapkan pada 2018. Pada masa mudik Lebaran tahun lalu, arah Jakarta-Brebes menjadi satu arah untuk kendaraan pemudik.

“Tahun ini, Jakarta sampai Cikarang Utama. Kapasitas akan meningkat pesat dan kecepatan juga meningkat,” ujarnya.

Kemenhub meminta agar informasi ini disampaikan secara luas ke masyarakat agar kelancaran arus lalu lintas bisa terjadi. Dinas Perhubungan (Dishub) di wilayah Bekasi, Karawang, Subang, Indramayu, dan Cirebon juga diminta untuk memberdayakan jalur non tol, yakni Pantura.
 
“Kalau ada pasar tumpah, dari sekarang sudah dikelola dengan baik. [Tol] Sudah satu arah, untuk sebaliknya [ke arah Jakarta] menggunakan Pantura,” jelas Budi Karya.

Selain itu, Kemenhub akan fokus pada keselamatan pemudik agar masyarakat bisa mudik dengan lebih baik dan nyaman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper