Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Abadi Klender Center Buka Gedung Baru Berkonsep One Stop Shop

Mengusung konsep one stop shop untuk aksesories furniture, Toko Abadi Klender kini menyapa pelanggannya dengan nama Abadi Klender Center.
Pengguntingan pita oleh keluarga Peruna sebagai tanda pembukaan gedung baru Toko Abadi Klender Center, Jatinegara, Jakarta Timur pada Jumat (8/3/2019)
Pengguntingan pita oleh keluarga Peruna sebagai tanda pembukaan gedung baru Toko Abadi Klender Center, Jatinegara, Jakarta Timur pada Jumat (8/3/2019)

Bisnis.com, JAKARTA -- Mengusung konsep one stop shop untuk aksesories furniture, Toko Abadi Klender kini menyapa pelanggannya dengan nama Abadi Klender Center.

"Kami menawarkan tempat yang lebih luas dan nyaman, pengalaman berbelanja yang lebih memuaskan dengan barang yang jauh lebih variatif serta terlengkap di Indonesia,” ujar Pendiri Abadi Klender Center Sutanto Peruna saat peresmian, Jumat (8/3/2019).

Bangunan Toko Abadi Klender yang berdiri sejak 1977 mengembangkan konsep arsitektur industrial kontemporer. Bangunan gedung baru ini memiliki luas lebih dari 5000 meter persegi yang terdiri dari 4 lantai retail, 1 lantai basement dan 1 lantai kantor.

Tak hanya itu, gedung barunya ini memiliki keunggulan berupa konsep modern retail dibandingkan gedung lama Toko Abadi Klender yang berlokasi tepat di depan gedung terbaru.

Gedung ini menjadi rumah bagi 20.000 jenis produk dari 16 kategori produk yang ditawarkan termasuk furniture hardware, furniture accessories, hardware accessories, retail accessories, bathroom accessories, kitchen accessories.

Selain itu, toko ini juga menyediakan hingga kebutuhan bracket dan frame yang menjadikan Abadi Klender Center menjadi pusat aksesoris furniture  terlengkap di kelasnya.

Kendati tergolong baru, namun bangunan gedung yang telah diselesaikan sejak 2018 ini telah menjadi nominasi dalam ajang penghargaan Colorbond Steel Architectural Award 2019 untuk design dan inovasi tertinggi dalam penggunaan material steel cladding.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper