Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mudik Lebaran : Kereta Tambahan Mayoritas Kelas Bisnis dan Eksekutif

Masih terhitung dua bulan hari H lebaran, sejumlah tiket keretaapi untuk mudik keberangkatan ke sejumlah rute favorit terpantau sudah ludes habis terbeli.
Calon penumpang memesan tiket kereta tujuan luar kota pada mesin tiket di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Senin (25/2/2019)./ANTARA-Indrianto Eko Suwarso
Calon penumpang memesan tiket kereta tujuan luar kota pada mesin tiket di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Senin (25/2/2019)./ANTARA-Indrianto Eko Suwarso

Bisnis.com, JAKARTA - Masih terhitung dua bulan hari H lebaran, sejumlah tiket keretaapi untuk mudik keberangkatan ke sejumlah rute favorit terpantau sudah ludes habis terbeli.

Vice President Corporate Communication KAI Agus Komarudin mengatakan untuk mengantisipasi hal itu, perseroan telah menyiapkan kereta tambahan.

"Ada sebanyak 50 kereta tambahan yang kami siapkan untuk lebaran kali ini. Kereta api tambahan ini mulai bisa dipesan pada H-60," kata Agus seperti dalam keterangan tertulis yang diterima Tempo, Sebtu 2 Maret 2019 seperti dikutip dari Tempo.co. 

Berdasarkan pantauan Tempo sebelumnya, tiket kereta api untuk mudik keberangkatan sepekan atau H-7 Lebaran ke sejumlah rute favorit terpantau sudah ludes. Hal tersebut didapat dari pantauan  lewat aplikasi KAI Access dengan mencoba memesan tiket kereta ke sejumlah kota besar di Jawa, seperti Yogyakarta, Surabaya dan Solo untuk keberangkatan pada 29-31 Mei 2019.

Agus mengatakan, selama Lebaran 2019, KAI mengoperasikan total mencapai 406 kereta api atau KA. Jumlah tersebut mengalami kenaikan sebanyak 3 persen dari jumlah tahun sebelumnya yaitu 393 KA. Atau melonjak dari 236.210 kursi menjadi 247.010 kursi pada 2019 setiap hari.

Penambahan ini dilakukan untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah penumpang KA pada masa arus mudik dan balik lebaran 2019. Sebanyak, 50 KA tambahan tersebut terdiri dari 27 KA Eksekutif & Bisnis, 11 KA Ekonomi Non PSO, 4 KA Ekonomi PSO, dan 8 KA yang memanfaatkan rangkaian idle.

Dalam rangka menghadapi peningkatan jumlah pengunjung channel penjualan tiket, KAI juga telah melakukan langkah antisipasi. Langkah itu berupa tuning dan optimalisasi database sistem ticketing serta penambahan application server dan bandwidth internet sebanyak dua kali lipat dari hari biasa. "Ini kami lakukan supaya proses pemesanan tiket kereta dapat berjalan dengan lancar," kata Agus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : JIBI
Sumber : Tempo.co
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper