Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Indonesia: Risiko Kenaikan BBM Terkalkulasi, Tekanan Inflasi 2019 Bisa Diredam

Bank Indonesia meyakini tekanan inflasi sepanjang 2019 dapat diredam sekalipun ada ancaman penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM).
Kantor Bank Indonesia/JIBI
Kantor Bank Indonesia/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA - Bank Indonesia meyakini tekanan inflasi sepanjang 2019 dapat diredam sekalipun ada ancaman penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM).

Deputi Gubernur Bank Indonesia, Dody Budi Waluyo menuturkan risiko inflasi melonjak bisa muncul jika pemerintah dapat menyesuaikan harga BBM. 

"Tetapi itu masih terkalkulasi dalam proyeksi kami yang berada di tengah untuk target inflasi 2019," tegas Dody, Jumat (11/1/2019).

Bank Indonesia mencatat survei pergerakan harga (SPH) bank sentral menunjukkan inflasi pada pekan pertama Januari 2018 mencapai 0,5% (month to month/mtm). Sementara itu, inflasi tahunannya mencapai 3,03% (year on year/yoy).

Adapun, penyebab inflasi masih dipicu oleh daging ayam ras, telur ayam ras, serta cabai dan bawang. 

Namun, Dody melihat inflasi tersebut masih relatif stabil dan tidak ada perubahan dibandingkan tahun lalu. "Bank Indonesia cukup optimistis. Artinya, tekanan inflasi 2019 tetap akan kami bisa kendalikan," ungkap Dody. 

Laju inflasi sepanjang 2018 lalu sangat terkendali, yakni sebesar 3,13%. Laju inflasi tersebut sesuai dengan kisaran sasaran yang ditetapkan pemerintah dan Bank Indonesia yakni 3,5% plus minus 1%.

Bank Indonesia: Risiko Kenaikan BBM Terkalkulasi, Tekanan Inflasi 2019 Bisa Diredam

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Hadijah Alaydrus
Editor : Fajar Sidik
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper