Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sebanyak 144 Buruh Pelabuhan di TPK Koja Terima Dana Benefit

Sebanyak 144 buruh pelabuhan atau tenaga kerja bongkar muat (TKBM) Terminal Peti Kemas /TPK Koja memperoleh dana kelebihan atau benefit masing-masing sebesar Rp 4.650.000 dari Koperasi Karya Sejahtera Tenaga Kerja Bongkar Muat (KSTKBM) Pelabuhan Tanjung Priok.

Bisnis.com, JAKARTA-- Sebanyak 144 buruh pelabuhan atau tenaga kerja bongkar muat (TKBM) Terminal Peti Kemas /TPK Koja memperoleh dana kelebihan atau benefit masing-masing sebesar Rp 4.650.000 dari Koperasi Karya Sejahtera Tenaga Kerja Bongkar Muat (KSTKBM) Pelabuhan Tanjung Priok.

Dana benefit tersebut merupakan sisa dana tunjangan hati raya / THR TKBM  serta tunjangan makan untuk tiga bulan ke depan (Oktober-Desember) dari pihak manajemen TPK Koja.

Pembagian dana benefit yang dilakukan di gedung Koperasi KSTKBM Pelabuhan Tanjung Priok, Jumat (12/10)  itu  juga sebagai tindak lanjut re-groupping anggota regu kerja dari 12 orang menjadi delapan orang sebagaimana tertuang dalam Kesepakatan Kerja Bersama (KKB) antara TPK Koja dan Koperasi KSTKBM.

Ketua Koperasi KSTKBM, H Suparman, menjelaskan pembagian dana benefit tersebut menjadi kesepakatan antara koperasi dan manajemen TPK Koja setelah dilakukan rapat kordinasi dengan Kantor Otoritas Pelabuhan Tanjung Priok.

"Kami berharap pembagian benefit tersebut dapat meningkatkan produktivitas bongkar muat TKBM khususnya di TPK Koja. KSTKBM mendukung kebijakan pemerintahan Jokowi saat ini dalam efisiesi layanan di pelabuhan," ujarnya,Jumat (12/10/2018)

Dia juga mengapresisi kebijakan Presiden Jokowi dalam upaya menurunkan angka masa inap barang atau dwelling time yang berdampak pada kelancaran arus barang dan logistik.

"Terus terang saja, dengan dwelling time yang terus menurun, produktivitas bongkar muat juga meningkat. Itu tentunya menguntungkan bagi para pekerja TKBM sebagai pelaku utama kegiatan bongkar muat," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akhmad Mabrori
Editor : Rustam Agus

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper