Telkomsel Pastikan Seluruh Layanan Berfungsi Optimal

Dhiany Nadya Utami
Senin, 18 Juni 2018 | 10:09 WIB
Teknisi Telkomsel melakukan perawatan jaringan di salah satu menara Base Transceiver Station (BTS) di kawasan Perkebunan Malabar, Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (14/9)./JIBI-Rachman
Teknisi Telkomsel melakukan perawatan jaringan di salah satu menara Base Transceiver Station (BTS) di kawasan Perkebunan Malabar, Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Kamis (14/9)./JIBI-Rachman
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Telkomsel memastikan seluruh layanan berfungsi secara optimal dan prima untuk mengantisipasi tingginya penggunaan layanan komunikasi pada periode Ramadan dan Idulfitri 2018.

Berdasarkan data yang dihimpun Telkomsel, sejauh ini dari sisi kualitas layanan, tingkat keberhasilan koneksi data, pengiriman SMS, dan panggilan suara masing-masing mencapai 99,82%, 99,83%, dan 98,46% yang berarti secara umum pelanggan dapat menikmati layanan komunikasi dengan lancar.

“Kualitas, kapasitas, dan jangkauan jaringan tetap kami optimalkan hingga berakhirnya masa libur Lebaran dan seterusnya sehingga pelanggan bisa selalu berkomunikasi dengan nyaman,” ujar Direktur Network Telkomsel Bob Apriawan melalui siaran pers, Senin (18/6/2018).

Sebelumnya, untuk mengantisipasi lonjakan trafik, Telkomsel memperluas cakupan, menambah kapasitas, dan meningkatkan kualitas jaringan, terutama di 772 titik strategis, yang terdiri atas 295 titik jalur mudik dan 477 titik lokasi wisata.

Adapun, beberapa aktivitas kesiapan infrastruktur yang dilakukan Telkomsel antara lain membangun 12.000 BTS multiband LTE, menambah kapasitas pada 579 BTS 4G, mengoperasikan 73 mobile BTS, menambah kapasitas gateway internet 66% dari kapasitas yang ada menjadi 3.288 Gbps, menambah kapasitas sistem IT untuk layanan, dan menambah kapasitas layanan isi ulang pulsa.

Dari sisi produk dan layanan serta pelayanan pelanggan, Telkomsel berupaya menjaga ketersediaan produk dan layanan sesuai dengan kebutuhan pelanggan, menggelar posko layanan di titik-titik strategis di jalur mudik dan lokasi wisata, serta mengadakan berbagai program spesial bagi pelanggan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Editor : Zufrizal
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper