Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kementerian BUMN Dukung Upaya Jasa Marga Perlancar Mudik Lebaran

Kementerian Badan Usaha Milik Negara mendukung penuh persiapan PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperlancar arus mudik dan balik Lebaran tahun ini.
Gerbang Tol Cikarang Utama/Antara
Gerbang Tol Cikarang Utama/Antara

Bisnis.com, BEKASI — Kementerian Badan Usaha Milik Negara mendukung penuh persiapan PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperlancar arus mudik dan balik Lebaran tahun ini.

Berbagai persiapan jalan tol sudah dilakukan Jasa Marga demi memberi pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Deputi Bidang Usaha Konstruksi dan Sarana dan Prasarana Perhubungan (KSPP) Kementerian BUMN Ahmad Bambang mengatakan bahwa kementerian bersama Jasa Marga berupaya maksimal memastikan pelaksanaan arus mudik dan balik Lebaran tahun ini bisa terlaksana dengan aman, nyaman, dan lancar.

"Selain itu, pelaksanaan arus mudik dan balik Lebaran 2018 ini dapat menjadi wujud BUMN Hadir untuk Negeri membuat konektivitas antarwilayah melalui jalan tol," ujarnya melalui siaran pers, Kamis (31/5/2018).

Segala upaya dan strategi yang dilakukan oleh Jasa Marga guna mempersiapkan pelaksanaan arus mudik dan balik Lebaran 2018 merupakan bentuk komitmen BUMN itu dalam memberi pelayanan yang terbaik bagi pemudik khususnya pengguna jalan tol.

Sebagai wujud peningkatan pelayanan, Jasa Marga telah mempersiapkan sarana dan prasarana area peristirahatan di antaranya dengan menambah sejumlah fasilitas seperti toilet, tempat ibadah, dan stasiun pengisian BBM portabel.

Salah satu area peristirahatan yang cukup krusial dan kerap dikunjungi oleh para pemudik setiap tahunnya adalah di Km 207 ruas Palikanci.

Pada titik ini, Jasa Marga menerapkan strategi dengan membuat sistem zoning atau manajemen lalu lintas di dalam area peristirahatan guna mengantisipasi penumpukan kendaraan.

Direktur Operasi II Jasa Marga Subakti Syukur menambahkan bahwa selain menerapkan sistem zoning, perusahaan juga mengoptimalisasi kapasitas parkir dengan tidak menambah area komersial di area parkir.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yanita Petriella
Editor : Zufrizal
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper