Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengembang Australia Garap Proyek Mixed Used di Ancol Rp7 Triliun

Crown Group, pengembang Australia yang dipimpin diaspora Indonesia, Iwan Sunito, melakukan kerja sama operasional (KSO) dengan PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk. garap proyek mixed use senilai Rp7 triliun.

Bisnis.com, JAKARTA – Crown Group, pengembang Australia yang dipimpin diaspora Indonesia, Iwan Sunito, melakukan kerja sama operasional (KSO) dengan PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk. garap proyek mixed use senilai Rp7 triliun.

CEO Crown Group Iwan Sunito mengatakan proyek ini merupakan proyek pertama Crown Group di Indonesia setelah bertahun-tahun mencari lahan yang tepat. “Hari ini adalah hari dari impian kami sebagai Crown Group dan saya pribadi sebagai diaspora untuk membangun Indonesia membuat proyek di Ancol,” ujar Iwan di Jakarta, Senin (7/5/2018).

Proyek ini, katanya, selain akan menjadi potensi landmark Ancol juga akan menjadi pintu penghubung bagi diaspora lainnya untuk membangun Indonesia melalui proyek ini.

Proyek hunian vertikal ini akan mengusung konsep mixed use luxury water front living yang akan dibangun diatas lahan seluas 4,7 hektare di barat Ancol yang dibanderol harga lahan sekitar Rp30juta hingga Rp35 juta per meter persegi.

“Proyek senilai Rp7 triliun ini akan menjadi yang pertama di daerah Ancol di mana kami akan menggabungkan konsep Mixed Use dengan Water Front Lifestyle kelas dunia sehingga Jakarta akan memiliki water front development iconic seperti Dubai, Singapura, dan Sydney,” papar Iwan.

Dengan total 5 tower yang terdiri dari 2.000 hingga 3.000 unit, proyek ini direncanakan dibangun melalui 7 tahap yang akan memakan waktu 7 tahun pembangunan sejak pertama kali diluncurkan.

Tahap pertama ditargetkan akan diluncurkan pada November 2019 dengan membangun hunian low rise dengan total unit 200 unit hingga 300 unit.

Komposisi KSO yang dilakukan antara Crown Group dengan PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk. adalah 51:49.

Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk. C. Paul Tehusijarana mengungkapkan kerja sama dengan Crown Group berdampak sangat baik bagi Ancol.

“Kerja sama ini bagus valuenya tidak hanya untuk finansial tetapi juga sebagai bentuk kontribusi Crown Group untuk Indonesia,” ujar Paul.

Paul juga menambahkan melalui kerja sama dengan partner yang tepat seperti Crown Group, diharapkan dapat mengangkat visitability Ancol bukan hanya dari Indonesia tetapi juga dari luar negeri.

“[Kerjasama Crown Group] Sangat baik bagi Ancol, produk dan desain dari Crown Group dicari dan dikejar oleh banyak investor. Pembeli yang ada nanti juga bisa lihat produk bagus Crown Group di Indonesia, tepatnya di Ancol,” tutur Paul.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Finna U. Ulfah
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper