Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sharp Hadirkan Produk Air Purifier di IIMS 2018

berkendara mengarungi jalanan ibu kota dalam waktu tempuh yang lama menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi banyak kaum urban Jakarta
Ilustrasi: Logo Sharp terpampang di salah satu pameran produk elektronik di Jepang/Reuters-Toru Hanai
Ilustrasi: Logo Sharp terpampang di salah satu pameran produk elektronik di Jepang/Reuters-Toru Hanai

Bisnis.com, JAKARTA--PT Sharp Electronics Indonesia menampilkan produk penjernih udara, air purifier, pada Indonesia International Motor Show yang berlangsung tanggal 19 sampai 29 April 2018 di JIExpo Kemayoran.

Agus Soewadjie, Assistant General Manager Marketing Communication Division Sharp, mengatakan berkendara mengarungi jalanan ibu kota dalam waktu tempuh yang lama menjadi sebuah tantangan tersendiri bagi banyak kaum urban Jakarta.

Semakin lama waktu yang dibutuhkan menuju suatu tempat, semakin banyak pula aktivitas yang dilakukan dan bakteri yang terkumpul di dalam mobil. Hasilnya, kendaraan justru menjadi sumber penyakit baru lewat sirkulasi udara yang tidak jernih.

Oleh karena itu, perseroan ingin menunjukkan pentingnya menjaga sirkulasi udara agar tetap bersih dan sehat dalam kendaraan.

“IIMS selalu menjadi peluang bagus bagi Sharp untuk mengenalkan kembali produk penjernih udara baik car maupun home series. Setiap tahun, kami tidak pernah absen untuk kembali mengajak pengunjung IIMS menjaga gaya hidup sehat lewat cara yang mudah seperti pemakaian penjernih udara. Kami percaya, dengan udara yang sehat, berkendara pun akan semakin aman dan nyaman,” tuturnya dalam keterangan resmi, Rabu (25/4/2018).

Ekshibisi Sharp dapat ditemui di Hall B3 nomor B35 dengan dekorasi berwarna merah muda bertema ‘Breathe Safely, Drive Safely’. Selama lebih dari sepekan, Sharp menampilkan sederet lini penjernih udara dari tipe car air purifier hingga air purifier yang telah dilengkapi dengan fungsi melembabkan udara, dan ada juga air purifier dengan fungsi penangkap nyamuk.

Untuk menambah atraksi di dalam area ekshibisi ini, Sharp juga menyediakan beragam promo menarik seperti cicilan 0% hingga 24 bulan untuk setiap pembelian tipe dengan menggunakan kartu kredit tertentu. Bagi pelanggan yang sudah berbelanja, Sharp juga memberikan hadiah voucher belanja.

Car air purifier diperkenalkan oleh Sharp Indonesia pada 2016 silam. Seperti penjernih udara sebelumnya, car air purifier juga dibenamkan dengan teknologi plasmacluster yang mampu menonaktifkan virus, bakteri, jamur, hingga bau tak sedap.

Area jangkauannya cukup luas yakni hingga 3,6 m³ atau setara dengan mini MPV tiga baris kursi. Produk ini tersedia dalam tiga pilihan warna yaitu black metallic, silky gold, dan sexy pink.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper