Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ramayana Prime Hadir di Cibubur

Untuk meningkatkan penjualan, emiten peritel, PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk. membuka gerai Ramayana Prime Cibubur.
Gerai Ramayana Prime/Bisnis/Novita S. Simamora
Gerai Ramayana Prime/Bisnis/Novita S. Simamora

Bisnis.com, JAKARTA—Untuk meningkatkan penjualan, emiten peritel, PT Ramayana Lestari Sentosa Tbk. membuka gerai Ramayana Prime Cibubur.

Sekretaris Perusahaan Ramayana Lestari Setyadi Surya mengungkapkan, luas Ramayana Prime Cibubur mencapai 5.800 meter persegi, yang terdiri dari dua lantai. Dia mengungkapkan, dua lantai ini hanya menjual produk-produk fesyen.

“Jadi perlu satu konsep baru untuk fesyen store yakni Ramayana Prime,” ungkapnya, Kamis (19/4/2018).

Dia mengatakan, Ramayana Prima Cibubur merupakan bentuk transformasi yang diberikan untuk masyarakat. Konsep yang ditawarkan adalah meningkatkan layanan dan kenyamanan kepada pengunjung.

Adapun gerai Ramayana Prime Cibubur merupakan gerai Ramayana Prime kedua setelah di Jatinegara. Belanja modal untuk pembukaan gerai baru Ramayana Prime Cibubur sekitar Rp60 miliar. Dengan pembukaan gerai baru, maka total gerai Ramayana menjadi 117 gerai.

Dalam keterangan resmi, Vice President Director Ramayana Lestari Sentosa Jane Melinda Tumewu mengatakan, perseroan akan melakukan penyesuaian gaya hidup masyarakat yang terus berkembang. Dia mengatakan, Ramayana Prime hadir di Plasa Cibubur dengan konsep yang lebih inovatif.

Jane Melinda menuturkan, lewat kampanye #KerenHakSegalaBangsa perseroan menciptakan konsep baru yang lebih inovatif dengan harga yang lebih terjangkau.

Setyadi menambahkan, Cibubur merupakan kawasan strategi yang dekat dengan perumahan dan objek wisata dan jumlah pengunjung per hari 10.000 pengunjung pada hari biasa, sedangkan pada akhir pekan sekitar 13.000 pengunjung per hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper