Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Masdar & PJB Jajaki Kerja Sama Bidang Energi Terbarukan

-Masdar, perusahaan dari Abu Dhabi, dan PT Pembangkitan Jawa-Bali menjajaki kerja sama dalam pengembangan proyek energi baru terbarukan di Indonesia.
Ilustrasi Energi terbarukan/Istimewa
Ilustrasi Energi terbarukan/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA--Masdar, perusahaan dari Abu Dhabi, dan PT Pembangkitan Jawa-Bali menjajaki kerja sama dalam pengembangan proyek energi baru terbarukan di Indonesia.

Iwan Agung Firstantara, Direktur Utama PJB, mengatakan nota kesepahaman kedua pihak ini fokus pada peluang kerja sama dalam proyek energi baru terbarukan.

"Para ahli dari Masdar dan PJB akan bekerja sama untuk mengidentifikasi peluang dalam memenuhi kebutuhan energi yang berkembang pesat dan untuk mencapai bauran EBT 23% pada 2025 dan 31% pada 2050," ujarnya dalam keterangan resmi, Senin (17/7/2017).

Berdasarkan riset International Renewable Energy Agency (IRENA), Indonesia memiliki potensi pengembangan pembangkit EBT lebih dari 700 gigawatt, di mana 532.6 gigawatt di antaranya berasal dari energi matahari.

Mohamed Al Ramahi, CEO Masdar, menuturkan pihaknya berharap dapat terus mengembangkan kerja sama dengan PJB dalam membuka potensi besar Indonesia di bidang energi baru dan terbarukan.

"Hal ini sejalan dengan komitmen kami untuk mendukung momentum pengembangan energi baru terbarukan secara global," ujarnya.

Lebih dari sepuluh tahun terakhir, Masdar telah menginvestasikan dana dalam proyek EBT dengan nilai kerja sama mencapai US$8,5 miliar, di mana kontribusi dari Masdar mencapai US$2 ,7 miliar.

Perusahaan dalam proyek EBT tersebut meliputi wilayah Timur Tengah dan Afrika, demikian juga di Inggris, Spanyol, Seychelles dan kepulauan Pasifik.

Adapun, MoU yang dilakukan PJB dan Masdar disaksikan oleh Menteri BUMN Rini Soemarno, Direktur Pengadaan PLN Supangkat Iwan Santoso, Direktur Perencanaan Strategis PLN Nicke Widyawati dan Mohamed Jameel Al Ramahi, CEO Masdar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper