Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemerintah Diminta Jaga Pasokan BBM Selama Lebaran

Anggota Komisi VII DPR Rofi Munawar meminta pemerintah serius dalam menjaga pasokan bahan bakar minyak (BBM) untuk mencegah pemadaman listrik, dan menjamin ketersediaan LPG sepanjang musim mudik Idulfitri 1437 H.
Pertalite, produk bensin baru dari Pertamina/Antara-M. Agung Rajasa
Pertalite, produk bensin baru dari Pertamina/Antara-M. Agung Rajasa

Bisnis.com, JAKARTA - Anggota Komisi VII DPR Rofi Munawar meminta pemerintah serius dalam menjaga pasokan bahan bakar minyak (BBM) untuk mencegah pemadaman listrik, dan menjamin ketersediaan LPG sepanjang musim mudik Idulfitri 1437 H. 

Dalam siaran persnya, Sabtu (2/7/2016), Rofi meminta pemerintah agar mampu menjaga pasokan komoditas energi, harus diimbang dengan pengawasan dan monitoring yang real time serta terupdate terus. 

“Pemerintah telah menyampaikan kesiapannya dalam berbagai kesempatan untuk mengantisipasi perayaan Lebaran dan mudik. Namun demikian harus diantisipasi mitigasi dini terhadap titik ekstrem permintaan dan strategi distribusinya,” ujar Rofi.

Dia meminta pemerintah untuk terus memperbaiki kualitas koordinasi antar instansi dalam mengantisipasi mudik lebaran kali ini. Mengingat, lonjakan jumlah kendaraan mudik akan berdampak kepada peningkatan konsumsi BBM.

Selain itu,  dia  mengimbau Badan Pengatur Hilir Minyak Gas (BPH Migas) maupun Pertamina memastikan distribusi BBM terjaga di jalur mudik utama maupun alternatif. 

Biasanya saat bulan Ramadan dan menjelang Idulfitri terjadi kelangkaan barang-barang kebutuhan pokok, termasuk LPG. Karenanya, secara faktual untuk membeli komoditas energi tersebut terjadi kenaikan harga yang sangat fantastis.

Legislator dari Jawa Timur ini juga menyampaikan, Pertamina maupun Hiswana Migas harus memastikan kesiapan fasilitas pendukung Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

Mengingat selama ini SPBU menjadi salah satu pilihan perhentian terbaik bagi para pemudik, Karenanya dibutuhkan kesiapan SPBU dalam sisi fasilitas pendukung seperti mushola, toilet, hingga tempat istirahat. 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper