Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ilustrasi/
ilustrasi/

Bisnis.com, JAKARTA -  Cue Energy Resources Ltd menyatakan pihaknya telah memperoleh persetujuan dari pemerintah Indonesia untuk mengakusisi 100% hak pengelolaan atas Blok Mahakam Hilir yang terletak di cekungan Kutai, Kalimantan Timur.

Chief Financial Officer Andrew M. Knox mengatakan pihaknya akan membeli hak partisipasi SPC Mahakam Hilir Pte Ltd yang memiliki hak partisipasi sebesar 60% sehingga perusahaan bisa memperoleh hak operatorship.

“Dengan akuisisi itu, kami perkirakan akan memiliki hak partisipasi 100% pada blok tersebut,” ujarnya dalam keterangan resminya yang diterima Bisnis, Rabu malam (22/10/2014).

Menurutnya, pihaknya kini tengah menyelesaikan transaksi akuisisi tersebut. Rencananya, pihaknya akan mengubah nama operatorship yang kini dipegang oleh SPC Mahakam Hilir Pte Ltd.

Nantinya, lanjutnya, ketika telah memperoleh hak partisipasi pihaknya akan menggenjot lapangan yang memiliki prospek yaitu Naga Selatan-2 (southern Naga).  Namun, daerah yang berprospek terdapat minyak terlatak di sepanjang Sei Nangka hingga Pelarang Selatan.

Pada daerah prospek itu, perusahaan mencatat bila terdapat banyak target yang berlokasi dangkal yakni hanya 1.000 hingga 1.800 true vertical depth (TVD) sesuai dengan hasil eksplorasi dan data seismik.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lukas Hendra TM
Editor :

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper