Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pelindo III Alokasikan Rp500 Miliar Kembangkan Pelabuhan di JIIPE

PT Pelabuhan Indonesia III mengalokasikan Rp500 miliar untuk pengembangan pelabuhan yang berada di kompleks Java Integrated Industrial Port Estate (JIIPE), Gresik, Jawa Timur.
/Ilustrasi
/Ilustrasi

Bisnis.com, SURABAYA—PT Pelabuhan Indonesia III mengalokasikan Rp500 miliar untuk pengembangan pelabuhan yang berada di kompleks Java Integrated Industrial Port Estate (JIIPE), Gresik, Jawa Timur.

Direktur Keuangan Pelindo III I Gusti Ngurah Askhara Danadiputra menguraikan perseroan mengalokasikan Rp500 miliar dana internal guna mengembangkan pelabuhan di kawasan industri terintegrasi tersebut. 

“Sekarang sudah on going dan pendanaan cukup dari sumber internal,” jelasnya, Jumat (3/10/2014) malam.

JIIPE yang berada di Gresik sekitar 25 kilometer di utara Surabaya terdiri dari kawasan industri berat, pergudangan, perumahan dan pelabuhan. Pengembangan kawasan tersebut bekerja sama dengan PT AKR Corporindo Tbk.

Lahan kawasan industri, kata dia, sudah dibebaskan 1.350 hektare dari target 1.800 hektare. Dari total lahan yang sudah ada 50% sudah dipesan industri, dua di antaranya smelter.

Menurutnya pembiayaan pengembangan kawasan industri menjadi tanggung jawab AKR. Adapun, Pelindo III menyiapkan kawasan pelabuhan yang ditargetkan sudah bisa disandari kapal Maret 2015 mendatang.

Berdasarkan catatan Bisnis, kawasan yang dibangun PT AKR Corporindo Tbk dan PT Pelabuhan Indonesia III ini ditargetkan seluas 2.898 hektare. Dari total lahan tersebut, sebanyak 371 hektare diperuntukkan sebagai pelabuhan laut, kawasan industri 1.761 hektare dan kawasan hunian 766 hektare.

Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia III Djarwo Surjanto menguraikan 85 hektare dari kawasan pelabuhan di JIIPE sudah selesai direklamasi. Sedangkan dermaga sepanjang 250 meter sedang dikerjakan dan diproyeksi Maret 2015 sudah bisa digunakan.

Penyelesaian tahap awal JIIPE, kata dia, akan bersamaan dengan penyelesaian pendalaman Alur Pelayaran Barat Surabaya (APBS) yang kini sudah mencapai 35,7% dari target. APBS kini diperdalam hingga 13 meter di bawah permukaan laut dan diperlebar hingga 150 meter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper