Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Renegosiasi Kontrak Tambang, Newmont Teken MoU Hari Ini

Kesepakatan renegosiai antara PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) dengan pemerintah akan segera selesai. Alasannya, hari ini (Selasa, 2/9), managemen perusahaan itu tengah melanjutkan perundingan dengan Kementerian ESDM.
Lokasi penambangan emas Newmont/JIBI
Lokasi penambangan emas Newmont/JIBI

Bisnis.com,JAKARTA--Kesepakatan renegosiai antara PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) dengan pemerintah akan segera selesai. Alasannya, hari ini (Selasa, 2/9), managemen perusahaan itu tengah melanjutkan perundingan dengan Kementerian ESDM. 

Berdasarkan pantauan Bisnis, Presiden Direktur Newmont Martiono Hadianto tengah melakukan rapat tertutup dengan Dirjen Mineral dan Batubara Kementerian ESDM R. Sukhyar yang di dampingi Direktur Pengusahaan Mineral Edi Prasodjo.

Martiono tiba di kantor Ditjen Mineral dan Batubara Kementerian ESDM sekitar pukul 13.30 WIB. Dia tidak banyak memberi pernyataan terkait renegosiasi, akan tetapi dia menegaskan kesepakatan renegosiasi akan tercapai hari ini. 

"Kami optimis selesai (hari ini, selasa, 2/9). Kasihan yang disana (pekerja Newmont)," katanya, selasa (2/9/2014).

Sementara itu,  berkaitan dengan kewajiban penaikkan royalti hingga 3%, dia enggan menjawabnya. Dia beralasan hal itu masih dibicarakan dengan pemerintah.

"kan ini mau dibicarakan. Tunggu ya," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Ismail Fahmi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper