Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MONOREL PETIKEMAS: Pelindo III dan Sejumlah BUMN Kerja Keroyokan

Beberapa Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membentuk sebuah konsorsium untuk mengembangkan Automated Container Transporter (ACT) atau monorel petikemas.
Pelabuhan/Bisnis.com
Pelabuhan/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA -- Beberapa Badan Usaha Milik Negara (BUMN) membentuk sebuah konsorsium untuk mengembangkan Automated Container Transporter (ACT) atau monorel petikemas.

Nilai investasi monorel petikemas diperkirakan mencapai Rp1 triliun.

BUMN tersebut di antaranya PT INKA, PT Len Industri, dan PT Adhi Karya.

Perusahaan-perusahaan tersebut nantinya akan merancang dan mengoperasikan sebuah jalur monorel khusus bagi mobilitas petikemas antara pelabuhan Tanjung Perak, Teluk Lamong, dan depo kawasan industri sekitar.

Menurut Humas Pelindo III Edi Priyanto, proyek tersebut sedikitnya membutuhkan anggaran Rp1 triliun.

Akan tetapi hingga kini, belum terdapat nilai pasti proyek tersebut dan besaran alokasi dari gabungan perusahaan pelat merah tersebut.

Untuk hal teknis sudah selesai dibicarakan, tinggal izin pemanfaat yang belum rampung, ujarnya kepada Bisnis, Minggu (11/5/2014). 

Proyek monorel petikemas tersebut, rencananya akan memiliki panjang maksimal 12 km.

Untuk jarak antar yang lebih jauh, Pelindo III menjalin kerjasama dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI).

Untuk depo yang tidak terjangkau monorel, baru diangkut melalui kereta api dari Stasiun Kandangan, Surabaya, ujar Edi.

Sementara itu, setelah tahap pembangunan rampung, Edi mengatakan pihaknya akan bersama-sama PT Adhi Karya menelurkan peraturan pengoperasian.

Nanti ada perusahaan bersama, sebagai pengelolanya, ujar Edi.

Sistem layanan pengangkutan monorel petikemas ini pun diasumsikan mampu memboyong lima petikemas tiap perjalanan kereta.

Sedangkan, untuk jumlah armada kereta, Edi belum dapat memastikannya, nanti tunggu rampung dulu.

Sebagaimana informasi yang dihimpun Bisnis, sebelumnya kabar pembangunan monorel petikemas tersebut merupakan inisiasi Pelindo III bekerjasama dengan PT KAI.

Keduanya, menurut Wakil Menteri Perhubungan Bambang Susantono, tengah menggodok konsep pembangunan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Kahfi
Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper