Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penumpang Marah, Garuda Rute Jakarta-Makassar Delay 3 Jam

Berdasarkan pantauan Bisnis, Minggu (2/3), pesawat seharusnya berangkat dari bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, pukul 11.00 WIB. Namun, saat para penumpang melakukan check in sekitar pukul 9.00-10.00 WIB diberi informasi pesawat delay.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA -- Pesawat Garuda Indonesia tujuan Jakarta-Makassar mengalami penundaan penerbangan (delay) selama 3 jam, karena permasalahan teknis pesawat yang berkode penerbangan GA 618.

Berdasarkan pantauan Bisnis, Minggu (2/3), pesawat seharusnya berangkat dari bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Tangerang, pukul 11.00 WIB. Namun, saat para penumpang melakukan check in sekitar pukul 9.00-10.00 WIB diberi informasi pesawat delay.

Pesawat tersebut dinyatakan delay hingga pukul 14.55 WIB. "Silakan Bapak meminta info ke bagian informasi," kata petugas boarding kepada Bisnis.

Kemudian, petugas informasi bernama Nandi menyampaikan bahwa pesawat GA 618 yang sedianya berangkat ke Makassar saat ini masih tertahan di Pontianak.

"Pesawat mengalami kendala teknis. Saat ini masih dalam perbaikan. Jadi pesawat delay hingga 14.55 WIB," ujarnya.

Akibat kabar tersebut sejumlah penumpang emosi. Pasalnya ada beberapa penumpang yang harus melanjutkan penerbangan dengan pesawat lain ke Kendari dan Manado.

Beberapa penumpang juga marah karena akan melakukan pertemuan pada malam hari ini.

"Lebih baik saya batal kalau kayak gini," kata Febri warga Serpong, Tangerang Selatan.

Sesaat kemudian Nandi menyampaikan bahwa akan memperpendek delay dengan keberangkatan pukul 13.40 WIB.

Menurutnya, penumpang akan diangkut dengan menggunakan pesawat Garuda dari Singapura.

Namun, ada beberapa penumpang yang masih menggerutu dan meminta hak keterlambatan serta diakomodasi penerbangan lanjutan berikutnya.

Beberapa penumpang diberikan fasilitas makan siang sesuai dengan aturan pemerintah atas keterlambatan maksimal 3 jam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper